Babinsa Koramil 15/Klirong Dampingi Posyandu Lansia Dan Balita

    Babinsa Koramil 15/Klirong Dampingi Posyandu Lansia Dan Balita
    Pelda Bambang PH melaksanakan pendampingan kegiatan posyandu yang bertempat di Posyandu Mawar 2 RT 2 RW 3 Desa Klegenrejo

    KEBUMEN - Babinsa Koramil 15/Klirong Pelda Bambang PH melaksanakan pendampingan kegiatan posyandu yang bertempat di Posyandu Mawar 2 RT 2 RW 3 Desa Klegenrejo, Kecamatan Klirong, Kabupaten Kebumen, Provinsi Jawa Tengah. Rabu, (12/10/2022).

    Dikatakan Pelda Bambang PH untuk kegiatan Posyandu rutin di Desa Klegenrejo kali ini terfokus pada pelayanan Imunisasi, pemberian vitamin, penimbangan anak-anak Balita dan untuk kegiatan posyandu Lansia melakukan pemeriksaan terhadap semua warga usia lanjut seperti memeriksa Tensi, berat badan, pengobatan sederhana bagi lansia yang ada keluhan.

    Pelda Bambang PH juga menghimbau agar ibu-ibu selalu memperhatikan perkembangan anak dalam kehidupan sehari - hari, jangan lupa untuk memberikan ASI eksklusif, pola makan empat sehat lima sempurna. Dan bagi peserta Lansia agar selalu menjaga Kesehatan dan pola makan, Istirahat yang cukup serta rajin cek kesehatan, "Tuturnya.

    Kepada semua masyarakat,  khususnya usia lanjut, untuk terus memeriksakan diri bila ada keluhan, bisa datang ke ponkesdes atau bisa langsung ke puskesmas Klirong, "Pungkasnya.

    Jurnalis: Pendim 0709/Kebumen

    kebumen jateng
    Nurfaizin

    Nurfaizin

    Artikel Sebelumnya

    Tingkatkan Koordinasi Babinsa Dan Pendamping...

    Artikel Berikutnya

    Koramil 19/ Kuwarasan : Kerja Bakti Bersama...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Ketua Umum Bhayangkari Kunjungi Aiptu Heri dan Anaknya yang Terbaring Sakit
    Bareskrim Polri ungkap Jaringan Narkoba Wilayah Jambi H dan DS
    Raih ISO 9001:2015, SSDM Polri Terus Tingkatkan Kualitas Rekrutmen Anggota

    Ikuti Kami